Bedah Rumah Made Kusyanta Resmi Dikerjakan, Ini Ceritanya

oleh -409 views

TARGETNUSA.COM, Bangli-Bali || Selain mengerjakan sasaran pokok pembuatan jalan sepanjang 1500 meter, TMMD Ke 104 Kodim 1626/Bangli juga mengerjakan sasaran tambahan berupa pembuatan MCK dan bantuan bedah rumah.

Kegiatan bantuan bedah rumah secara resmi mulai dikerjakan Senin (12/03) yaitu rumah milik Made Kusyanta di Banjar Penarukan, Desa Peninjoan, Tembuku, Bangli.

Menurut Pasiter Kodim 1626/Bangli Kapten Chb Komang Gita seijin Dansatgas TMMD Letkol Cpn Andy Pranoto M.Sc., mengatakan kegiatan bedah rumah ini merupakan kerjasama dengan program desa Peninjoan sesuai alokasi anggaran dari desa.

Adapun yang melatar belakangi kegiatan bedah rumah di tempat Made Karyanta adalah karena yang bersangkutan merelakan rumahnya (dapur) dijadikan sebagai jalan dalam pembentukan jalan TMMD Ke 104.

Sebagai bentuk penghargaan atas kerelaan tersebut, pihak desa mengalokasikan kegiatan bedah rumah sebagai penggantinya.

Dalam pelaksanaan pengerjaan Satgas TMMD bersinergi dengan masyarakat dan warga binaan dari Rutan dan Lapas.

“Terlihat keakraban dan kerjasama yang baik antara TNI, warga binaan dan masyarakat, walaupun berada di bawah terik matahari”, kata Komang Gita .

Pada kesempatan tersebut Made Kusyanta merasa senang dan bahagia karena di samping mendapat bantuan bedah rumah, dirinya juga merasakan kehadiran TNI di rumahnya.

“Selama ini memang kami jarang bergaul dengan TNI, sekarang semenjak program TMMD berlangsung di rumah kami banyak TNI yang membantu kami dalam hal ini untuk membangun rumah kami”, ungkapnya.

Dirinya sangat berterima kasih atas pekerjaan para Prajurit TNI, karena kerapkali menolong kesulitan masyarakat. (Ash)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *