Bila Terpilih, Khusus Bangli Koster Akan Tuntaskan Pembangunan Jalan Desa

oleh -452 views

TargetNusa.Com – Tokoh Gria Demulih Kabupaten Bangli Ida Bagus Santosa memberi julukan kepada Calon Gubernur nomor urut 1, Wayan Koster sebagai pemimpin pembangun desa di Bali.

Hal itu disampaikannya saat simakrama Koster-Ace dengan ratusan warga se-Desa Demulih, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli di bale desa pakraman setempat, Senin (23/4/2018).

Ada sejumlah alasan mengapa pihaknya memberi julukan kepada Koster sebagai pemimpin pembangun desa di Bali. Di antaranya melalui berbagai kontribusi gagasan yang diperjuangkan Koster melalui kebijakan tentang Undang-Undang Desa.

Selain itu, selama duduk sebagai anggota Komisi X DPR RI, Koster telah banyak memperjuangkan ratusan pembangunan wantilan desa, gedung serba guna, bale banjar, GOR untuk desa dan penghotmikan jalan desa.

“Kita sudah sangat tahu sekali kiprah serta kontribusi beliau selama menjadi anggota DPR RI. Sangat banyak sekali membantu memperjuangkan pembangunan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat desa. Di Bali jumlah pembangunan wantilan saja ratusan. Jadi beliau betul-betul pemimpin yang membangun desa,” sebutnya.

Di sisi lain, Koster pun berkomitmen ketika terpilih akan melanjutkan program pembangunan serta perbaikan wantilan desa, wantilan pura dan bale banjar juga sarana prasarana lain yang dibutuhkan masyarakat desa.

Khusus untuk Kabupaten Bangli, ketika terpilih  Koster memastikan akan menuntaskan penghotmikan jalan-jalan desa di Bangli.

“Astungkara tiyang terpilih, nantinya semua jalan desa di Bangli melalui bantuan anggaran APBD Provinsi  akan dituntaskan tahun 2019,”  tegasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *