DENPASAR BALI – TARGETNUSA.COM
Apel jam pimpinan Polresta Denpasar kali ini berbeda dengan biasanya, kali ini apel jam pimpinan disertai dengan pemberian Reward kepada anggota Satreskrim Polresta Denpasar dan Unitreskrim Polsek Denpasar Barat.
Reward tersebut diberikan karena keberhasilannya mengungkap kasus tindak pidana pengeroyokan yang mengakibatkan korban meninggal dunia diwilayah hukum Polresta Denpasar.
Kapolresta Denpasar KBP. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H., dalam arahannya mengajak, untuk tidak lengah, tetap disiplin prokes dalam setiap kegiatan.
“Kami ucapkan terima kasih kepada rekan – rekan yang telah melaksanakan tugas dengan baik, sehingga situasi Polresta Denpasar dalam keadaan aman”, ucapnya Selasa, (22/9/2021).
Lebih lanjut kata Kapolresta Denpasar, seperti yang kita ketahui bersama perkembangan Covid-19 di Bali, sesuai data PPKM level 4 turun menajdi PPKM level 3.
Dengan turunnya level 3 ada beberapa kebijakan Pemerintah yang harus kita laksanakan. Salah satunya ada titik dan lokasi yang akan diberlakukan ganjil genap.
Seiring berkembangnya situasi saat ini yang sudah mendekati normal dan melihat aktifitas masyarakat mulai mengalami peningkatan tentunya bisa mengundang kerawanan kerawanan.
“Kita harus melaksanakan kegiatan patroli maupun pengamanan lainnya ataupun kegiatan rutin yang dtingkatkan”, tegas Jensen Avitus.
Kapolresta Denpasar juga berharap dalam pemberian reward ini menjadi motifasi bagi rekan lainnya.
“Tetap tingatkan kinerja dalam pelaksanaan tugas kita sesuai peran dan fungsi masing-masing”, tutup Kapolresta Denpasar Jensen Avitus. (Red-TN)